News
Agus Susanto Resmi Pimpin Pengcab Hapkido Jakarta Utara, Didukung Mayjen TNI Mar (Purn) Sturman Panjaitan, S.H.
Jakarta –
Pengurus Daerah Hapkido Indonesia Provinsi DKI Jakarta resmi mengukuhkan Pengurus Cabang Hapkido Indonesia Kota Jakarta Utara untuk masa bakti 2025–2029. Pengukuhan ini ditandai dengan diterbitkannya Surat Keputusan Nomor: KEP./HI-JAKARTA/IV/2025, yang ditandatangani langsung oleh Ketua Umum Pengda Hapkido DKI Jakarta, Mayjen TNI Mar (Purn) Sturman Panjaitan, S.H.
Dalam susunan kepengurusan baru tersebut, Agus Susanto, S.H., M.H., CMLC., C.NSP., CIRP., C.MED., CPLA., resmi ditunjuk sebagai Ketua Pengcab Hapkido Jakarta Utara. Ia didampingi sejumlah tokoh muda dan praktisi hukum yang siap mengembangkan olahraga beladiri Hapkido di wilayah tersebut.
Pada acara pelantikan, Mayjen TNI Mar (Purn) Sturman Panjaitan menegaskan pentingnya regenerasi atlet Hapkido, mengingat cabang olahraga ini masih relatif baru berkembang di Indonesia, khususnya di lingkungan KONI.
“Hari ini kita melantik kepengurusan daerah Jakarta Utara untuk mengembangkan Hapkido. Ini tugas penting bagi Bang Agus untuk segera membuka cabang-cabang baru, melatih remaja-remaja, dan mempersiapkan atlet-atlet andalan dari Jakarta Utara,” ungkap Sturman.
Hapkido sendiri merupakan seni beladiri asal Korea Selatan yang menggabungkan teknik tendangan, pukulan, dan bantingan. Berbeda dengan Taekwondo yang lebih dominan menggunakan kaki, Hapkido menawarkan teknik yang lebih lengkap, menjadikannya menarik untuk dikembangkan di kalangan remaja Indonesia.
Sturman juga menyebut, meskipun Hapkido baru mulai berkembang di Indonesia sekitar tahun 2014, secara internasional beladiri ini telah dikenal luas.
“Kita bahkan sudah beberapa kali mengirim atlet ke event-event internasional. Untuk di KONI, tahun ini kita baru resmi masuk dan sudah membuktikan diri dengan prestasi,” tambahnya.
Sementara itu, dalam sambutannya, Agus Susanto menegaskan komitmen penuh untuk membangun dan memperluas pembinaan atlet-atlet Hapkido di Jakarta Utara.
“Kami ingin menciptakan wadah bagi remaja dan generasi muda untuk berkembang di bidang beladiri Hapkido. Dengan semangat kebersamaan, kami siap mengembangkan potensi atlet hingga ke tingkat nasional bahkan internasional,” ujar Agus.
Agus juga memaparkan program-program awal, mulai dari pelatihan rutin, seleksi atlet, membentuk tim demonstrasi, hingga memperkenalkan Hapkido ke sekolah-sekolah dan komunitas lokal.
“Kami akan aktif berkoordinasi dengan Wali Kota, KONI Jakarta Utara, dan instansi terkait untuk memperluas jaringan pembinaan atlet. Target kami jelas: sukses di level nasional dan mengharumkan nama Indonesia di event internasional,” tambahnya.
Terkait rekrutmen anggota baru, Agus menjelaskan bahwa syarat untuk bergabung cukup sederhana: sehat jasmani dan rohani, mendapat izin orang tua, dan memiliki semangat juara.
Berikut susunan lengkap Pengurus Cabang Hapkido Indonesia Jakarta Utara masa bakti 2025–2029:
Ketua: Agus Susanto, S.H., M.H., CMLC., C.NSP., CIRP., C.MED., CPLA.
Sekretaris: Dr. Bahtiar, MBA., M.H., CFE.
Bendahara: H. Ahmad Faqwih, S.E., M.Si.
Seksi Organisasi: Don Bosco Eko Sulistyo Pragunadi, Simson Hutagalung, S.STP., S.H., M.H.
Seksi Kepelatihan: Salman Al Farizi
Seksi UKT: Kharis Satria Mudali
Seksi Pertandingan: Rudy Satria Mudali
Seksi Perwasitan: Paulus Widjaya
Seksi Dana Usaha: Margiet Fransisca Hinze, S.H., C.Med., Boby Hendrawan, S.H.
Seksi Umum: Muhammad Fikri Mubarok, S.H.
Dengan pelantikan kepengurusan baru ini, Pengda Hapkido DK Jakarta berharap olahraga Hapkido di Jakarta Utara akan tumbuh lebih pesat, serta melahirkan atlet-atlet berprestasi yang mampu mengharumkan nama daerah di tingkat nasional maupun internasional.